Home Credit merupakan perusahaan terkemuka yang bisa Anda pilih untuk mengajukan kredit dalam mendapatkan laptop yang di inginkan. Namun, untuk bisa mendapatkan kredit laptop di Home Credit, Anda harus tahu syarat dan prosedurnya.
Daripada semakin penasaran, simak ulasan berikut ini untuk mengetahui panduan untuk mengajukan kreditnya.
Apa itu Home Credit?
Home Credit merupakan sebuah perusahaan kredit terkemuka di Indonesia dan sudah banyak pengguna yang menggunakan untuk memenuhi kebutuhannya dalam mendapatkan produk elektronik. Ya, Home Credit yang sudah beroperasi sejak tahun 2013 ini merupakan perusahaan kredit yang bermitra dengan e-commerce yang menyediakan berbagai produk elektronik.
Membeli produk elektronik seperti laptop memang bukanlah harga yang kecil, bahkan tak sedikit dari mereka yang harus mengurungkan niatnya tersebut. Namun kali ini Home Credit bekerjasama dengan perusahaan e-commerce untuk memudahkan penggunanya dalammeme nuhi kebutuhan atas produk elektronik yang diinginkannya.
Ada banyak produk pinjaman yang di tawarkan oleh Home Credit, salah satunya pembiayaan gadget laptop yang di gunakan untuk membeli laptop.
Syarat Kredit Laptop di Home Credit
Untuk bisa menikmati layanan kredit dari Home Credit, maka Anda harus memenuhi persyaratannya terlebih dahulu. adapun persyaratan yang diberlakukan oleh Home Credit ialah:
- Pengaju kredit harus merupakan WNI yang sudah memiliki KTP dan foto selfie
- Pengaju harus berusia minimal 21 tahun atau 19 tahun bagi yang sudah menikah.
- Bertempat tinggal di kawasan Home credit, seperti JABODETABEK, Sukabumi, Bandung, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan lain sebagainya
- Memiliki penghasilan yang tetap
Jika Anda ingin mendapatkan produk kredit, maka Anda harus memenuhi persyaratan di atas dengan baik.
Baca Juga : Panduan dan Layanan Kredit Laptop di Bukalapak
Daftar E-Commerce yang Bermitra dengan Home Credit
Sudah banyak e-commerce yang di percaya sebagai mitra home credit, tentunya e-commerce ini merupakan pusat belanja terbesar dan terkemuka di Indonesia. Adapun e-commerce yang di maksud ini ialah sebagai berikut:
TokoPedia
Tokopedia memiliki identic warna hijau pada logo aplikasinya. Platform sendiri menyediakan berbagai katalog produk yang di butuhkan oleh masyarakat. Sejak tahun 2019, para pengguna bisa mendapatkan layanan kredit dari Home Credit, tepatnya di bulan Februari bagi pengguna iOS dan bulan Maret bagi pengguna Android.
Bukalapak
Salah satu hal yang paling menarik dari layanan kredit Home Credit di Bukalapak ialah prosedur pinjamannya yang lebih sederhana. Kemitraan Home Credit dengan Bukalapak berhasil menawarkan fasilitas pinjaman tanpa adanya administrasi rumit. Dengan ini, para pengguna yang berbelanja di Bukalapak dapat mengakses produk pinjaman tanpa melampirkan dokumen syarat (wajib) yakni KTP yang valid. Tentunya ini menjadi sebuah keuntungan yang menarik bagi para pengguna yang sudah berlangganan dengan Home Credit.
Baca Juga : Kredit HP Kebumen Online Cukup di Rumah
Blibli
Sejak tahun 2017, Home Credit sudah menjalin kemitraan dengan Home Credit untuk menyediakan fasilitas pembayaran online kepada konsumen yang berbelanja melalui e-commerce BliBli. Tentunya, hal ini bisa menjadi solusi terbaik bagi para penggunanya untuk memenuhi kebutuhan dengan pembayaran angsuran.
Shopee
Tidak kalah menariknya layanan pinjaman Home Credit di Shopee, membeli produk laptop di shopee menggunakan Home Credit bisa berkesempatan untuk mendapatkan promo atau potongan harga, bahkan Anda bisa berkesempatan untuk menikmati layanan kredit tanpa bunga alias 0%.
Dengan demikian, Anda bisa menghemat pengeluaran dengan baik.
Selain e-commerce sebetulnya Home credit juga bekerja sama dengan toko offline. Di mana Anda bisa melakukan pembelian dengan Home Credit di toko yang berlogo visa. Memang, beli produk di toko offline lebih terjaga keamanan dan realitas wujud asli bentuk produknya, tetapi jika Anda tidak memiliki banyak waktu membeli di e-commerce bisa jadi solusi.
Baca Juga : Cara Kredit Laptop di Akulaku dan
Prosedur Cara Kredit Laptop dengan Home Credit di E-Commerce
Jika Anda berniat untuk melakukan pembelian di e-commerce dengan Home Credit, maka sejumlah langkah di bawah ini dapat Anda ikuti:
Login ke salah satu E-Commerce
Sebelum masuk atau melakukan login, tentunya Anda harus memasang aplikasi e-commerce yang Anda pilih. Meski Anda bisa mengaksesnya secara browsing, dengan mengandalkan aplikasi Anda bisa melakukan pembayaran dan pemilihan produk secara lebih praktis.
Tentu saja, sebelum melakukan login ini, pastikan Anda sudah melakukan registrasi akun atau Anda bisa melakukan login dengan media yang tersedia seperti Facebook atau Gmail. Namun, hal ini tergantung pada e-commerce, sebab setiap ecommerce memiliki tampilan dan cara login yang berbeda.
Cari dan Pilih Produk yang Diinginkan
Baca Juga : Prosedur Over Kredit Motor di BAF
Setelah berhasil masuk ke dashboard atau halaman utama e-commerce, Anda bisa langsung mencari dan memilih produk laptop yang Anda butuhkan. Pastikan, Anda sudah menentukan jenis dan merek laptop yang ingin Anda beli. Tapi, jika belum menentukannya Anda bisa mencari dan melihat-lihat katalog produknya. Di tahap ini, Anda harus melakukannya secara teliti agar tidak salah pilih produk, sehingga membuat Anda menyesal di akhirnya. Bacalah deskripsi atau informasi produk serta ulasan dengan seksama. Jika deskripsi dan ulasan relevan, Anda bisa mempertimbangkannya.
Pilih produk laptop yang memiliki nilai jual yang setara dengan kemampuan Anda dalam membayar cicilan kredit agar Anda tidak merasa terbebani dengan produk kredit yang diambil.
Masukkan Produk ke Keranjang
Setelah menentukan produk yang dibeli, Anda bisa memasukan produknya ke keranjang untuk segera dilakukan pembayaran. Contohnya pada katalog produk Shopee Anda bisa mengklik ikon keranjang yang ada di bawah produk atau Tokopedia menekan ikon beli yang berada di bagian samping/ bawah produk. Segera Lakukan Pembayaran Setelah menemukan produk yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan anggaran Anda, selanjutnya Anda bisa segera menyelesaikan pembayaran. Jangan lupa gunakan metode pembayaran kredit dari Home Credit dengan masuk ke Pilih Pembayaran.
Sebelum benar-benar mengkonfirmasikan transaksi, Anda bisa memperhatikan alamat dan info kontak aktif agar laptop dikirimkan ke alamat yang benar.
Baca Juga : Kredit Laptop Online tanpa DP
Keuntungan Menggunakan Home Credit
Beberapa keuntungan di bawah ini bisa menyakinkan Anda untuk menggunakan layanan kredit di Home Credit.
- Pengajuan dan Verifikasi Cepat
Jika Anda membutuhkan produk dengan pembayaran cicilan secara cepat, maka Home Credit bisa menjadi solusinya. Disini, Anda bisa melakukan pengajuan dan pendaftaran dengan verifikasi secara cepat dan mudah. Dengan demikian, Anda pun bisa langsung menikmati layanan kredit tanpa harus memakan banyak waktu. Apalagi persyaratan yang diberlakukan pun sangat sederhana, sehingga Anda bisa memenuhinya dengan mudah.
- Simulasi Kredit
Home Credit menyediakan fitur simulasi kredit untuk membantu Anda memprediksikan biaya dan total angsuran kredit yang di lakukan secara akurat. Anda bisa mengetahui komponen biaya di dalam kredit seperti DP, Bunga cicilan, dan biaya lain. Dengan demikian, Anda bisa mempertimbangkan kecocokannya.
Banyak Promo dan Bonus Home Credit juga sering menyuguhkan penggunanya dengan berbagai promo dan bonus.
Demikianlah artikel tentang Serba-serbi Kredit Laptop di Home Credit dan Prosedurnya.