Rekomendasi Kredit HP Syarat Cukup KTP Tanpa DP

Kredit HP

Rekomendasi Kredit HP Syarat cukup KTP di era ini menjadi lebih mudah karena bisa tanpa DP (uang muka).

Kemudian juga bisa dilakukan secara online, dan bahkan beberapa penyedia pinjaman hanya membutuhkan syarat berupa dokumen identitas seperti KTP dan yang lainya.

Kemudian setelah itu terpenuhi, Anda bisa pulang dengan membawa HP impian Anda. Lalu untuk masalah pembayaran, cukup di cicil tiap bulan sesuai kesepakatan.

Kredit HP Syarat Cukup KTP dan Tanpa DP

Kredit HP

Belakangan ini, Kredit HP syarat cukup KTP dan Tanpa DP menjadi populer.

Hal ini karena orang yang tidak memiliki uang bisa dengan mudah membawa HP impian tanpa mengeluarkan uang sepeserpun asal memenuhi persyaratan dari pihak pemberi kredit.

Untuk melakukan ini semua, Anda hanya perlu memiliki KTP, akun e-commers penyedia kredit, dan koneksi internet.

Dengan bermodalkan ketiga hal ini, Anda bisa melakukan kredit handphone pilihan. Berikut ini cara kredit HP tanpa DP syarat KTP doang:

1. Menggunakan Kredivo Modal KTP dan Bisa Tanpa DP Tanpa Survey

Kredivo merupakan sebuah platform pinjaman online yang menyediakan jasa kredit HP tanpa DP. Aplikasi ini sering muncul dalam berbagai platform media social dan TV.

Kredivo juga memiliki slogan yang cukup terkenal, yaitu “Beli Sekarang, Bayar Nanti”. Ini karena Kredivo menyediakan jasa peminjaman berbagai barang dengan sistem kredit, termasuk handphone juga.

Tenor yang berlaku di aplikasi ini juga tergolong cukup beragam, sehingga bisa disesuaikan dengan keuangan pelanggan. Umumnya tenor yang bisa dipilih adalah satu, tiga, enam, hingga dua belas bulan.

Adapun mengenai bunga yang dibebankan Kredivo juga termasuk kecil, yaitu secara flat hanya sekitar 2,95 %. Tapi ini tidak berlaku bagi yang mengambil tenor pendek satu bulan, sebab bila ambil yang ini maka bunga itu tidak dibebankan.

Oleh sebab kemudahan kemudahan diatas, kredivo menjadi salah satu aplikasi unggulan yang sering dipakai oleh masyarakat Indonesia, termasuk oleh teman teman saya sendiri.

Baca juga: Kredit HP Purbalingga Terpercaya Tanpa DP

Agar bisa mengajukan sebuah kredit, Anda harus menginstal dulu aplikasinya, baru kemudian Anda coba mendaftkan akun ke aplikasi tersebut.

Kredit HP Syarat Cukup KTP di Kredivo

  • Usia minimal 18 tahun
  • Sudah memiliki penghasilan tetap, minimal Rp3.000.000 dalam bulan
  • Bukti penghasilan, ini bisa dibuktikan melalui akun internet banking, rekening gaji, NPWP, atau BPJS Ketenagakerjaan
  • Berdomisili di Jabodetabek, Bandung, Semarang, Surabaya, Denpasar, Palembang, dan Medan
  • Memiliki akun Facebook aktif dan asli yang dapat dihubungkan ke aplikasi Kredivo
  • Foto KTP dan selfie di aplikasi Kredivo
  • Limit pinjaman berkisar antara Rp1,5 juta hingga Rp30 juta
  • Bukti tempat tinggal, ini biasanya dibuktikan melalui akun e-commerce yang aktif digunakan untuk transaksi (alamat penerima).

Syarat syarat tersebut harus kamu penuhi semua agar nantinya saat pengajuan kredit bisa diterima oleh pihak aplikasi. Ingatloh, ini tanpa DP, jadi harus kamu manfaatkan dengan baik yah kakak.

Kemudian jika pada akhirnya Anda tertarik untuk menggunakanya, silahkan lihat tutorial mengenai cara kredit HP di Kredivo terlengkap.

Pilihan Pembayaran Cicilan Kredivo

Ketika pengajuan kredit kamu disetujui oleh pihak aplikasi, maka selanjutnya kamu dimintai untuk memilih pembayaran kredivo yang sesuai dengan keadaan Anda. Nah bila Anda ingin tahu secara detail, berikut penjelasan lengkapnya:

Cicilan Express

Cicilan Express merupakan metode cicilan yang pengajuanya tidak ribet, sebab nantinya kamu tidak diminta dokumen apapun. Sebagai gantinya kamu harus memberikan akses e-commerce yang biasa dipakai dan terhubung dengan bank kamu.

Akun e-commerce yang dimaksud adalah yang sudah biasa dipakai untuk transaksi. Selain itu, kamu juga harus memiliki satu akun internet banking dar rekening gaji. Adapun lamanya persetujuan, biasanya hanya membutuhkan waktu paling lama 1×24 jam (kecuali libur).

Bagi yang tidak mau ribet di awal awal, maka menggunakan system ini adalah pilihan yang terbaik. Namun Anda harus rela memberikan akses e-commerce kamu, entah itu Shopee, Lazada, dll

Cicilan Reguler

Berbeda dengan bentuk cicilan Express yang bisa kamu ajukan tanpa banyak dokumen, maka cicilan reguer adalah kebalikan. Berikut ini persyaratan yang harus kamu lengkapi kawan:

  • Bukti tempat tinggal

Bukti tempat tinggal bisa kamu ajukan dengan dokumen berupa Kartu Keluarga / Tagihan TV Kabel, Tagihan Telepon / Tagihan Kartu Kredit, ataupun STNK.

  • Bukti penghasilan

Lalu untuk bukti penghasilan, bisa dengan slip gaji, laporan gaji perusahaan, buku rekening, atau laporan pajak penghasilan.

Nah silahkan pilih model cicilan mana yang sesuai dengan kondisi kamu, pihak aplikasi membebaskan pengguna untuk memilih tipe cicilan yang dikehendaki.

Simulasi Cicilan Kredivo Kredit Handphone

Dikutip dari Kredivo, suku bunga untuk tenor 30 hari dan 3 bulan adalah 0%, sedangkan untuk tenor 6 bulan dan 12 bulan adalah 2,6 %.

Nah dengan menggunakan data tersebut, maka simulasi cicilan Kredivo bila harga handphone Rp2.600.000, maka akan seperti ini

Jumlah TenorSuku BungaCicilanTotal bayar
0 bulan0%Rp2.400.000
3 bulan0%Rp800.000Rp2.400.000
6 bulan2,6 %Rp462.000Rp2.774.400
12 bulan2,6%Rp262.400Rp3.148.000

Data diatas merupakan simulasi cicilan bila HP yang ingin kamu kredit seharga Rp2.400.000

2. Kredit Handphone Tanpa DP Lewat Indodana Syarat Cukup KTP

Indodana merupakan aplikasi P2P lending yang menyediakan layanan kredit HP tanpa DP dan Tanpa Kartu Kredit hanya menggunakan aplikasi saja.

Salah satu hal yang menarik dari Indodana adalah Anda dapat memilih HP yang diingkan langsung lewat aplikasi Indodana. Kamu bebas memilih smartphone mana saja yang kamu sukai dan ingin kamu beli, meski tak memiliki DP sama sekali.

Sebab kunci keunikan dari Indodana adalah dia menawarkan kredit tanpa DP dan tanpa perlu kartu kredit pula. Pokoknya simpel dan sangat membantu bagi kamu yang memang sedang tidak ada uang untuk melakukan downpayment.

Sebelum kamu melakukan cicilan di aplikasi ini, biasanya kamu diminta untuk melengkapi persyaratan yang mereka butuhkan. Adapun syarat agar bisa kredit di Indodana adalah sebagai berikut:

  • Berusia antara 17 hingga 55 tahun
  • Memiliki kartu identitas berupa  KTP
  • Foto Selfie di aplikasi Indodana
  • Memiliki akun Internet Banking
  • Memiliki BPJS aktif
  • Sudah ada pekerjaan (diutamakan tetap)
  • Akun Bank harus sama dengan KTP
  • Minimal penghasilan adalah Rp3.500.000 sebulan
  • Bertempat tinggal di wilayah kerja Indodana, yaitu Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Sumatera, dan Kalimantan.

Persyaratan persyaratan itu harus kamu penuhi semua agar bisa diterima menjadi salah satu kreditur di Indodana dan membawa HP impian.

Cara Pengajuan Kredit Handphone Lewat Indodana

Cara mengajukan kredit dengan Indodana bisa dilakukan menggunakan aplikasi maupun website, sehingga tinggal disesuaikan dengan keadaan kamu yang lebih suka mana.

Cara Kredit HP Syarat Cukup KTP di Indodana Lewat Website

  • Kunjungi halaman Indodana yang resmi di” https://www.indodana.id/
  • Pilihlah HP yang ingin dicicil
  • Jika sudah yakin, Klik tombol Beli / Cicil
  • Lalu Anda akan diarahkan ke Playstore / App Store
  • Unduh aplikasi Indodana di Play Store / App Store.
  • Klik tombol Cicil pada aplikasi
  • Pilih tenor yang menurut kamu ringan
  • Setelah yakin, segera konfirmasi pesanan
  • Lengkapi data dan informasi pribadi yang dibutuhkan aplikasi
  • Tunggu proses verifikasi dan approval
  • Jika sudah di terima, maka HP akan segera di kirim ke tempat tinggalmu

Cara Kredit Handphone Indodana Lewat Aplikasi

  • Pergi ke Playstore / Appstore
  • Cari aplikasi Indodana dan Unduh
  • Bikin Akun dan Lengkapi Pendaftaran
  • Pilih produk HP yang akan di cicil dari menu utama, pilihanya banyak loh
  • Setelah yakin, klik tombol Cicil
  • Pilih tenor cicilan yang pas dengan kondisi keuangan kamu
  • Lakukan konfirmasi pesanan (bila sudah yakin)
  • Lengkapi data dan informasi pribadi yang di minta
  • Tunggu proses verifikasi dan approval dari pusat
  • Jika di approval, HP akan segera dikirim ke alamat yang terdaftar

Tapi yang perlu kalian ingat, jika diperhatikan HP yang disediakan adalah yang dibawah 4 juta.

Ini karena saat dituliskanya artikel ini, pihak Indodana hanya melayani kredit dengan harga handphone maksimal 4 juta rupiah.

Adapun daftar marketplace yang bisa menggunakan Indodana adalah Tokopedia, Elevenia, Ralali, My Hartono, Malline, Grandivo, Planet Gadget, DataScriptmall.id, dan Arjuna Elektronik.

Di kutip dari berbagai sumber, Bunga Indodana untuk tenor 1 bulan adalah 0%, sedangkan untuk tenor 3 sampai 12 bulan, mendapatkan bunga flat 3% tiap bulan.

Sehingga apabila HP yang Anda butuhkan adalah seharga Rp2.100.000, maka perkiraan table cicilan adalah sebagai berikut:

TenorBungaCicilanTotal Bayar
0 Bulan0%Rp2.100.000Rp2.100.000
3 Bulan3%Rp763.000Rp2.289.000
6 Bulan3%Rp413.000Rp2.478.000
12 Bulan3%Rp238.000Rp2.856.000

*Bunga di atas bisa sewaktu waktu berubah tanpa pemberitahuan ke kami

3. Kredit HP Syarat Cukup KTP Menggunakan Tokopedia

Tokopedia adalah salah satu raksasa e-commerce Indonesia yang menyediakan pembelian HP secara kedit melalui partner partner mereka.

Sebenarnya partner Tokopedia itu cukup banyak, namun yang melayani pembelian HP dengan asngsuran tanpa DP hanya Kredivo dan Indodana.

Sayarat utama agar Berhasil mengajukan Kredit Tokopedia tanpa DP adalah sebagai berikut

  1. Memiliki AKun Kredivo yang sudah bisa untuk mengajukan kredit dan dengan limit yang cukup
  2. Memiliki Akun Indodana yang sudah bisa kredit dengan limit yang memadai

Sementara untuk besarnya bunga yang di bebankan adalah sesuai dengan beban partner. Yaitu Indodana (3 – 12 bulan) sebesar 3 % dan Kredivo (6 – 12 bulan) sebesar 2,6 %.

Namun, saya ingatkan kembali, pembelian HP secara angsuran yang melalui Indodana, untuk sementara maksimal harga HP adalah 4 Juta.

Baca juga: Cara Kredit HP di Tokopedia Tanpa Kartu Kredit & DP

Di jaman yang serba canggih ini, memiliki akun e-commerce memang sangat bermanfaat, sebab bisa di gunakan untuk melakukan pinjaman online tanpa ribet.

4. Kredit Menggunakan Blibli

Selain Tokpedia, e-commers yang menawarkan pembelian HP secara angsuran adalah Blibli. E-commerce ini juga menawarkan pinjaman tanpa DP dan bunga 0% ketika menggunakan kartu kredit.

Semua Kartu Kredit Bank yang memiliki logo Visa, Masterchard, maupun BCA card bisa menggunakan ini untuk melakukan pembelian handphone secara kredit tanpa DP.

Untuk beberapa contoh daftarnya adalah sebagai berikut BCA, BNI, BRI, CIMB Niaga, CitiBank, Bank Danamon, Bank Mandiri, Bank Maybank, Bank MNC, Bank Panin, Bank Permata, Standard Chartered Bank, dan Bank UOB.

Selain itu, tenor yang di sediakan oleh Blibli juga cukup beragam, mulai dari 3 bulan, 6 bulan, hingga 12 bulan juga bisa di layani. Intinya kamu tinggal pilih HP dan tenor yang sesuai dengan kondisi keuangan kamu.

Istimewanya pengajuan Kredit HP di Blibli bagi yang tidak memiliki kartu kredit, maka ada opsi lain yang bisa kalian pilih loh. Yaitu menggunakan partner ketiga yang telah di tunjuk langsung.

Yaitu seperti Kredivo, Home Credit, dan Akulaku. Namun untuk yang melayani tanpa DP hanya Kredivo, sedangkan partner yang lain membutuhkan DP sebagai tanda terima.

Baca juga Cara Kredit HP di Akulaku

Jadi silahkan pikir baik baik, apakah ingin menggunakan kartu kredit, atau ingin menggunakan partner. Semua tinggal menunggu keputusan dari kamu loh. Yang pasti lakukanlah sesuai kemampuan, jangan terlalu menuruti hawa nafsu.

Namun jika Anda memiliki Kartu Kredit, mungkin lebih baik menggunakan itu, karena biasanya lebih murah. Hanya saja untuk pengajuan pembuatan kartu kredit tidak terlalu mudah. Apalagi jika penghasilan masih minim, maka proses pengajuan kartu kredit tidak segampang yang penghasilanya besar.

5. Kredit HP Lazada Tanpa DP

Layanan Kredit tanpa DP selanjutnya yang bisa kalian pilih adalah Lazada, sama seperti e-commers lainya, Lazada juga menyediakan 2 pilihan kredit yang tanpa harus memberikan Down Payment.

Yang pertama adalah menggunakan Kartu Kredit, dan yang kedua adalah menggunakan partner Kredivo.

Adapun daftar bank yang telah bekerja sama dengan Kredit Lazada adalah BNI, Mandiri, Permata Bank, HSBC, OCBC NISP, Maybank, Danamon, Standard Chartered, BRI, Citibank, Bukopin, CIMB Niaga, Panin, MNC Bank, dan BCA.

Baca juga: 4 Cara Kredit HP di Lazada Metode Terlengkap

Layanan yang menggunakan kartu kredit ini memiliki pilihan tenor mulai dari 3 bulan, 6 bulan, hingga 12 bulan. Sedangkan tenor Kredivo adalah mulai daro 0 bulan, 3 bulan, 6 bulan, hingga 12 bulan.

Sebenarnya partner milik Lazada tidak hanya Kredivo, namun yang memiliki fasilitas tanpa DP adalah Kredivo semata (setidaknya sampai di terbitkanya artikel ini).

Dalam melakukan upaya pembelian HP lewat angsuran di Lazada, ternyata ada limit transaksinya. Yaitu minimal 500 ribu untuk Kartu Kredit BCA, dan 1 juta untuk Non BCA.

6. Kredit HP Tanpa DP Menggunakan Shopee

Shopee merupakan salah satu e-commerce lain yang tak kalah bagusnya dengan yang di atas, karena juga menyediakan kredit handphone tanpa Downpayment.

Selain itu pilihan pembayaran pun cukup banyak, yaitu Shopee PayLater, Kartu Kredit, Alfamart, Indomaret, Partner, dan lain sebagainya.

Shopee Paylater

Pembayaran beli sekarang bayar nanti yang menggunakan Shopee Paylater adalah metode pembayaran milik internal Shopee. Adapun bunga yang di bebankan adalah 2,95 % dengan jatuh tempo tanggal 5

Adapun tenor yang bisa di dukung adalah 1 bulan , 2 bulan, 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan. Intinya sih sama seperti model kredit lainya. Semakin lama tenornya maka setoran akan lebih murah, namun beban bunga juga akan semakin tinggi.

Nah bagi yang tertarik ingin menggunakan Shopee Paylater, bisa baca cara kredit HP di Shopee.

Kartu Kredit

Pembayaran selanjutnya bisa kalian pilih menggunakan metode Kartu Kredit. Biasanya metode pembayaran ini beban bunganya per satu tahun.

Sementara untuk tenor yang paling umum adalah minimal 3 bulan sampai paling lama 24 bulan.

Baca juga: 4+ Cara Cicil HP di Shopee Terlengkap & Mudah

Bagi yang memiliki Kartu Kredit dan masih ada limit, maka bisa menggunakan ini sebagai metode pembayaran yang lumayan murah.

Partner

Nah Partner Shopee sebenarnya cukup banyak, di kutip dari berbagai sumber. Yang memiliki fitur tanpa DP adalah Kredivo dan Akulaku.

Jadi apabila Anda sudah punya akun aplikasi tersebut, dan limitnya juga masih ada, bisa coba gunakan itu untuk melakukan kredit handphone yang kamu idam idamkan selama ini.

7. Kredit HP Syarat Cukup KTP di Bukalapak

Kredit Selanjutnya yang bisa kalian pilih adalah menggunakan Bukalapak. Sebagai pengguna aktif bukalapak, kamu akan di beri pilihan motode pembayaran saat ingin mengajukan kredit.

Pilihan yang mereka tawarkan biasanya adalah Kartu Kredit, Akulaku, dan Kredivo. Anda dapat mencicil di platform tersebut tanpa harus memberikan DP terlebih dahulu.

Kartu Kredit Bukalapak

Nah salah satu metode pembayaran yang di dukung Bukalapak adalah menggunakan Kartu Kredit.

Anda dapat melakukan pembayaran smartphone untuk di angsur lewat pembayaran Kartu Kredit.

Adapun tenor yang di berikan cukup bervariasi, dari 3 bulan, 6 bulan, 12 bulan, hingga 24 bulan. Berbeda dengan yang lain, Kredit Bukalapak tidak flat, melainkan dinamis. Berikut detailnya:

  • Bayar 30 hari besar bunga 1,5%
  • Cicilan 3 bulan besar bunga 2,5%
  • Cicilan 6 bulan besar bunga 3,5%
  • Cicilan 12 bulan besar bunga 6%
  • Cicilan 18 bulan besar bunga 8%
  • Cicilan 24 bulan besar bunga 10%

Namun meski terlihat besar, bunga 6% untuk 12 bulan masih tergolong kecil. Sebab apabila harga HP yang di kreditkan adalah Rp2.000.000, maka total bunga selama setahun hanya Rp120.000. Ini jauh lebih murah di bandingkan dengan model flat.

Cicilan Kredivo

Program cicilan Kredivo sama seperti yang di jelaskan di atas, yaitu bisa di lakukan tanpa DP dengan tenor mulai dari 1 bulan hingga 12 bulan. Namun khusus untuk mengambil HP maka minimum transaksi adalah 1 juta.

Jadi harga HP yang ingin Anda beli bayar nanti adalah harus di atas satu juta, agar bisa lolos validasi. Namun begitu, tidak semua daerah di dukung oleh Kredivo, aplikasi ini hanya mendukung pembayaran yang berlokasi di wilayah kerja mereka.

Cicilan Akulaku

Di Akulaku, kamu juga bisa melakukan kredit berbagai barang elektronik di Bukalapak, kecuali apa apa yang mereka tidak dukung. Nah salah satu yang sudah jelas mereka dukung adalah HP, Anda bisa melakukan angsuran mulai dari tenor 1 bulan hingga 6 bulan.

Tinggal pilih sesuai dengan apa yang menjadi keadaanmu sekarang, kalau ingin bulanan ringan, maka pilih yang 6 bulan. Tapi kalau tidak mau rugi banyak, pilih yang paling kecil.

8. Kredit Adira Finance

Mungkin kamu mengenal Adira saat ingin mengajukan kredit motor ataupun mobil. Namun ternyata, mereka tidak hanya melayani itu saja.

Sebab kredit HP tanda DP di Adira juga bisa di lakukan oleh siapa saja. Bahkan hanya memerlukan KTP dan dokumen pendukung lainya.

Kamu dapat mengajukan kredit elektronik apapaun yang sesuai dengan aturan Adira asal memenuhi persyaratan yang merek butuhkan. Secara singkat, persyaratan yang mereka ajukan adalah sebagai berikut:

  • Warga negara Indonesia (WNI)
  • Sudah punya KTP
  • Usia mulai dari 21 tahun hingga maksimal 55 tahun saat akhir tenor pembiayaan
  • Punya penghasilan yang di lengkapi dengan slip gaji sebagai bukti

Nah apabila persyaratan itu sudah bisa kamu penuhi, silahkan pilih HP, Tablet, atau apapun itu yang sesuai dengan keingan kamu. Asal harganya masih masuk ke dalam limit yah.

Kredit HP Online Murah

Fenomena yang berlaku di jaman ini adalah banyak orang yang tidak punya cukup uang, namun ingin sekali memiliki hadnphone mahal.

Oleh sebab itu mereka memilih untuk melakukan kredit HP online yang gampang dan murah.

Aplikasi Kredit Handphone Online

Nah ngomongin soal kredit HP murah, berikut daftar aplikasi kredit berbasis online yang murah karena bunga cukup kompetitif:

  1. Kredivo
  2. Akulaku
  3. HomeCredit
  4. Indodana
  5. Shopee
  6. Lazada
  7. Tokopedia
  8. Blibli
  9. Bukalapak
  10. Adira Finance
  11. Kredit Pintar
  12. KreditPlus
  13. FIF Spektra

Daftar aplikasi kredit handphone online di atas menawarkan bunga yang cukup murah. Adapun mengenai persyaratan yang di butuhkan, ada yang memakai DP ada juga yang tanpa DP.

Syarat Kredit HP Online Cukup KTP

Meski banyak aplikasi yang telah membuat layanan cicilan handphone menjadi lebih gampang.

Namun mereka juga memiliki persyaratan yang harus kalian penuhi saat ingin melakukan kredit dari sana.

Berikut ini syarat kredit HP secara umum yang sudah pasti ketrima:

  1. Berusia setidaknya 21 tahun
  2. Memiliki penghasilan tetap + slip gaji
  3. Memiliki KTP
  4. Memiliki Buku Rekening + Rekening Online (M-banking / Internet Banking)
  5. Sudah terdaftar di aplikasi
  6. Tidak memiliki catatan hitam terkait kredit
  7. Pengajuan tanpa melebihi limit
  8. Punya DP (Ada aplikasi yang mewajibkan DP, ada pula yang tidak)
  9. Memiliki Kartu Kredit (opsional)

Apakah Kredit HP Online Aman

Jika Anda tidak memiliki masalah terkait pembayaran, maka memakai jasa kredit HP online sangat aman. Intinya yang penting patuhi aturan dari aplikasi kredit sehingga semua akan berjalan dengan aman dan lancar.

Kecuali jika Anda memiliki masalah terkait macetnya pembayaran kredit, maka Anda jadi tidak aman. Karena Anda akan di cari oleh pihak penagih, dan bahkan mungkin akan serind di datangi rumahnya sampai Anda melunasi tunggakan pembayaran.

Keuntungan Memakai Kredit HP Online Syarat Cukup KTP

Apabila Anda masih bingung apakah ingin melakukan kredit atau tidak, maka bisa coba baca keuntungan memakai jasa kredit online ini.

  1. Meski uang yang di punya tidak cukup, Anda bisa membawa HP impian
  2. Uang yang di punya bisa di gunakan untuk modal usaha
  3. Kamu bisa memilih HP apapun meski uang yang di punya tidak banyak
  4. Kamu bisa memilih pembayaran bulanan yang paling murah
  5. Tidak memerlukan jaminan apapun
  6. Ada yang menawarkan kredit HP tanpa DP dan syarat cukup KTP
  7. Anda hanya tinggal atur dari rumah, Hp akan datang sendiri tanpa transfer uang sepeserpun
  8. Jika berhasil sampai lunas, bisa menaikan limit peminjaman
  9. Memulai usaha berbasis HP tanpa keluar uang

Hal yang paling terlihat mengenai keuntungan memakai jasa aplikasi kredit online ini adalah meski Anda tidak memiliki uang, namun Anda tetap bisa membeli hadnphone dengan bantuan aplikasi kredit Online ini.

Dan bahkan sebagian aplikasi ada yang sudah bisa tanpa DP.

Kekurangan Memakai Aplikasi Kredit HP Online

Tidak ada yang sempurna di dunia ini, termasuk terkait Aplikasi Kredit HP Online. Ada saja kekurangan yang akan kamu terima bila menggunakan aplikasi kredit.

Berikut ini kerugian memakai aplikasi kredit HP Online:

  1. Uang yang di keluarkan tambah banyak (karena ada bunga)
  2. Bunga lebih tinggi di banding meminjam menggunakan kartu kredit (tenor panjang)
  3. Bunga bersifat Flat bulanan.
  4. Semakin lama tenor, kerugian dari segi jumlah uang juga semakin banyak
  5. Ada denda apabila telat, dan biasanya dendanya cukup tinggi
  6. Ada limit yang harus di patuhi
  7. Tidak semua handphone bisa di kredit, biasanya ada maksimal harga yang bisa di bayarkan aplikasi

Kerugian paling pasti dari penggunaan kredit handphone secara Online ini adalah jumlah uang yang kamu bayar cukup tinggi.

Apalagi jika tenor yang di ambil adalah satu tahun. Maka bunga yang di bayar juga akan semakin mahal.

Selain itu, kebanyakan aplikasi kredit adalah memakai system bunga flat. Jadi meski terlihat kecil Cuma 2% misalnya. Namun itu kamu bayarkan selama setiap kali cicilan.

Jadi bila kamu memiliki tenor 12 bulan dengan bunga 2 %. Maka total bunga yang harus kamu bayar adalah 24 % dari harga barang.

Demikian informasi mengenai Kredit HP Online Tanpa DP Syarat KTP dan murah.

Kredit HP di Akulaku: Solusi Praktis untuk Memenuhi Kebutuhan…

Siapa yang tak menginginkan ponsel pintar terbaru? Dengan teknologi yang terus berkembang, merk dan model baru selalu menggoda untuk dimiliki. Namun, terkadang keterbatasan keuangan...
Admin
3 min read

Persyaratan Kredit HP di Konter: Apa yang Perlu Kamu…

Banyak orang ingin membeli ponsel pintar, tetapi tidak semua orang memiliki uang tunai untuk membayarnya secara langsung. Karena alasan ini, kredit HP di konter...
Admin
3 min read

3 Replies to “Rekomendasi Kredit HP Syarat Cukup KTP Tanpa DP”

  1. Kredivo di Purwokerto bisa gak yah kak?

    1. Bisa kak, tapi kayaknya gak bisa ambil akun premium. Tapi coba aja sih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *